Thursday 25 December 2014

Ruang Lingkup dan Fungsi Ilmu Kalam

Ruang Lingkup Ilmu Kalam - Jumpa lagi di Berbagi Ilmu, yang kali ini mau berbagi ilmu tentang Ruang Lingkup Ilmu Kalam. sebelum mulai ke pembahasan, sedikit memberitahukan untuk updatetan sebelumnya adalah adalah Nama-nama Ilmu Kalam dan Sebabnya. oke langsung ke pembahasan kali ini, selamat membaca..!!!

Ruang Lingkup Ilmu Kalam

Ilmu Kalam bertolak pada rukun iman yang harus diyakini oleh setiap muslim agar memperoleh kebahagian dan keselamatan di dunia dan akhirat, dalam hal untuk mengetahui ilmu kalam secara jelas maka diuraikan ruang lingkup ilmu kalam sebagai berikut.
Menurut Hasan al-Banna, ruang lingkup Ilmu Kalam sebagai berikut :
     
1. Ilahiyyat adalah suatu pembahasan tentang segala yang berhubungan dengan Allah diantaranya : wujud Allah SWT, asma dan sifat. Af’al (perbuatan) Allah SWT.
2. Nubuwat adalah pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan Nabi dan Rasul, termasuk pembahasan tentang kitab-kitab Allah SWT, mukjizat, kema’suman (kesucian) para nabi dari dosa dan lain sebagainya.
3. Rohaniyyat, adalah pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan alam metafisik (abstrak) seperti malaikat, jin, iblis, setan, roh dll
4. Sam’iyyat adalah pembahasan tentang segala sesuatu yang hanya bisa diketahui lewat sam’i (dalil naqli berupa al-Qur’an dan as-Sunnah) seperti : alam bariyah, akhirat, azab kubur,. Tanda-tanda kiamat, surga, neraka, mizan dll

Pendapat yang lain, tentang Ruang lingkup tentang pembahasan ilmu kalam adalah sebagai berikut;
a. Hal- hal yang berkaitan dengan Allah SWT, antara lain; tentang dzatNya, sifat-sifat-Nya, kekuasaan-Nya, kehendak-Nya, perintah-Nya dan qada qadar.
Allah SWT berfirman dalam QS. Al-A’raaf : 54

yang artinya : Sesungguhnya Tuhan kamu ialah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, lalu Dia bersemayam di atas 'Arsy. Dia menutupkan malam kepada siang yang mengikutinya dengan cepat, dan (diciptakan-Nya pula) matahari, bulan dan bintang-bintang (masing-masing) tunduk kepada perintah-Nya. Ingatlah, menciptakan dan memerintah hanyalah hak Allah. Maha suci Allah, Tuhan semesta alam.        (QS. Al-A’raaf : 54)


b. Hal-hal yang berhubungan dengan kenabian atau kerasulan sebagai pembawa risalah kepada manusia, seperti ; malaikat, nabi, rasul, dan beberapa kitab suci.
c. Hal-hal yang berkaitan dengan hari akhirat seperti; surga, neraka, yaumul ba’ts, yaumul mizan dll

Kesimpulan ruang lingkup Ilmu Kalam diantaranya ; membahas tentang segala yang berhubungan dengan Allah SWT, Nabi-nabi danRasul, alam ghoib, serta segala sesuatu yang hanya bisa diketahui lewat dalil naqli yaitu qur’an dan hadits.

Fungsi Ilmu Kalam

Kebenaran Islam bukan dipahami secara dogmatif ( diterima apa adanya) akan tetapi juga dengan cara rasional. Dalam hal ini fungsi Ilmu Kalam sebagai berikut ;
a. Memperkokoh norma ajaran Islam yaitu Iman sebagai landasan aqidah, Islam sebagai perwujudan syari’at islamiyah, (Ibadah dan muamalah), Ihsan sebagai aktualisasi akhlak
b. Memberi jawaban atas permasalahan-permasalahan tentang penyimpangan teologis agama lain yang dapat merusak aqidah umat Islam.
c. Menguatkan landasan keimanan umat Islam melalui pendekatan filosofis dan logis, sehingga kebenaran Islam tidak saja …………..
d. Untuk mengetahui persoalan-persoalan hakikat aqidah yang fundamental yang dihadapi umat Islam.
e. Untuk menyelesaikan problematika umat dalam kontroversi pemikiran dalam aqidah Islam berbagai golongan-golongan Islam.
f. Untuk menjelaskan aqidah atau keimanan dalam Islam secara tepat dan benar
g. Membeberkan sekuat tenaga akidah islamiyah sesuai dengan tuntunan al-Qur’an dan Al Sunnah
h. Untuk mengetahui tentang adanya Allah SWT dan kodratNya untuk mengutus para rasul, tentang ilmu-Nya.
i. Untuk mengatasi paham dan pengertian manusia yang berakal dalam golongan-golongan Islam
j. Untuk menumbuhkan tauhid dengan dihadirkan dalil akal sebagai argumentasi yang mudah dicerna manusia.

Kesimpulan dari fungsi ilmu kalam adalah dapat menjadi landasan berdiri dengan tegaknya syari’ah Islam, dapat menimbulkan rasa malu berbuat jahat dan malu untuk berbuat tidak baik, menimbulkan rasa tanggungjawab moral, keberanian dalam menegakkan kebenaran, perasaan tidak takut mati dan tidak takut jatuh miskin, dan menimbulkan ketenangan jiwa.

Fungsi Ilmu Kalam adalah menegaskan bahwa ilmu kalam merupakan penguat landasan bangunan aqidah Islamiyah, pemelihara keyakinan dari kelemahan nalar dan logika, memperkuat sistem ajaran Islam yang komprehensif, dan penjaga dari penyimpangan teologis akibat akulturasi budaya dengan keyakinan agama.


itulah Ruang Lingkup Ilmu Kalam yang Berbagi Ilmu berikan,, mudah-mudahan bermanfaat, dapat menjadi refensi baru, dan tentunya menambah pengetahuan bagi kalian semua.. trimakasih kepada pengunjung setia Berbagi Ilmu,,



0 comments:

Post a Comment